Debat iPhone vs Android Berujung Perkelahian

ilustrasi iphone vs android

Polisi mengamankan dua pemuda yang terlibat perkelahian. Keduanya mengaku emosi setelah debat panjang soal iPhone dan Android.

Debat soal mana yang terbaik antara iPhone dengan ponsel Android memang sudah berlangsung cukup lama. Mereka yang percaya bahkan rela mati-matian membela merek yang ia anggap paling bagus. Dari sini kemudia istilah fanboy tercipta.

Namun sayangnya perdebatan itu baru saja menyebabkan insiden perkelahian antara Elias Acevedo dengan Jiaro Mendez, padahal selama ini keduanya akur dan tinggal dalam satu rumah. Keduanya mulai perdebatan sengit di area parkir kendaraan, di Tulsa, kota kedua terbesar di Oklahoma.

Laporan yang dilasir kepolisian menyebutkan kedua berkelahi lantaran beda pendapat soal mana yang terbaik antara iPhone dengan Android. Mereka kemudian saling adu spesifikasi, fitur hingga harga kedua ponsel.

Perdebatan pun semakin memanas, hingga akhirnya memicu emosi Acevedo untuk menghajar kepala rekannya dengan botol minuman bir yang sedang ia pegang. Botol pecah, lantas kepala Acevedo terluka parah hingga berdarah.

Acevedo yang merasa dianiaya pun membalas serangan rekannya, Mendez. Akhirnya kedua terlibat perkelahian berdarah yang tak terhindarkan. Seperti dikutip dari Newson6, Senin (20/4).

Kedua pemuda itu kemudian dibawa polisi ke rumah sakit terdekat. Setelah menjalain perawatan, keduanya dizinkan keluar untuk menjalani proses hukum.

Tak disebutkan secara rinci mana pemuda yang membela iPhone dan mana yang mengagungkan Android. Begitu juga soal jenis ponsel yang diperdebatkannya. Tapi yang jelas, persoal ini mengancam keduanya untuk mendekam di balik jeruji atas tindakan penyerangan dengan benda mematikan.
Previous
Next Post »